Generasi Z atau gen Z merupakan kamu yang lahir di rentang tahun 1997 hingga 2012. Pada masa ini, era perkembangan teknologi digital dan media sosial tengah gencar-gencarnya. Hal inilah yang menyebabkan cara pandang mereka terhadap interaksi sosial mungkin berbeda dengan generasi sebelumnya.
Yang paling jelas dari perbedaan cara pandang Gen Z dengan generasi lainnya adalah tren pekerjaan. Generasi sebelum Gen Z sering kali menganggap bahwa PNS adalah pekerjaan paling stabil sehingga menjadi impian banyak orang. Sementara itu, Gen Z cenderung menyukai pekerjaan yang lebih fleksibel dengan potensi penghasilan yang tak terbatas.
Dilansir dari laman detik.com. Selama lima tahun terakhir, World Economic Forum (WEF) melakukan analisis mengenai dunia kerja di masa depan. Mereka mengidentifikasi potensi skala pengalihan pekerja dengan automasi teknologi serta augmentasi teknologi, juga strategi efektif untuk transisi dari pekerjaan yang permintaannya menurun menuju pekerjaan-pekerjaan yang baru muncul.
Daftar profesi dibutuhkan.
Berikut adalah 15 bidang pekerjaan yang pertumbuhannya diperkirakan paling pesat sepanjang 2023-2027:
1. Spesialis kecerdasan buatan (AI) dan machine learning
2. Spesialis keberlanjutan (sustainability)
3. Analis business intelligence
4. Analis keamanan sistem informasi
5. Insinyur di bidang fintech
6. Analis data dan data science
7. Insinyur di bidang robot
8. Spesialis big data
9. Operator peralatan pertanian
10. Spesialis transformasi digital
11. Pengembang blockchain
12. Spesialis ecommerce
13. Spesialis strategi dan pemasaran digital
14. Insinyur data (data engineer)
15. Desainer komersial dan industrial
Nah, itulah beberapa profesi yang cocok banget buat para Gen Z yang menyukai kebebasan dan fleksibel namun tetap bisa menghasilkan potensi penghasilan yang tak terbatas. Dari 15 daftar pekerjaan diatas, mana yang paling kamu sukai?
Sekian pembahasan tentang Karier potensial yang cocok untukmu di masa depan. Apabila anda mencari Penerbit dan Percetakan Buku. Silahkan konsultasikan langsung bersama Admin kami di +62 813-9060-0052